Mendapat tugas di hari Minggu sementara di rumah ada keluarga besar menginap. Bagaiman menyiasatinya?

Saya ajak keponakan-keponakan yang sedang menginap ke Museum! Saja menuju ruang badak untuk menyaksikan penampilan dongeng Jeeva Raghunath dari India, sedangkan keponakan serta sepupu eksplor ke sudut-sudut museum. Cukup aman, karena kakak saya menjaga mereka.

Kak Ami, Ms Jeeva, Kak Ass, Kak Dewi

Kak Ami, Ms Jeeva, Kak Ass, dan Kak Dewi

Sekitar pukul 11.30 saya bertemu lagi dengan mereka. Eeemmm… Ternyata banyak yang ingin mereka sampaikan. Mereka melihat acara dan membaca buku. Mereka berharap akan di ajak berkunjung ke Museum lagi. Wow.. Senangnya hati ini, karena Monas sudah di depan mata, mereka mengajak ke sana. Sekalipun hari cukup terik, mereka tetap bersemangat.

Bersama Ponakan

Bersama Keponakan

Sampai di Monas kami duduk di taman dan membuka bekal yang kami bawa. Ada buah dan nasi serta lauknya. Selesai makan kami bersiap membeli tiket masuk Monas.  Ternyata banyak sekali pengunjung. Karena cuaca cukup panas, kami sepekati tidak jadi masuk Monas. Kemudia kami berjalan menuju arah istana. Seorang keponakan mengeluh lelah. Kami pun duduk di halte. Saat akan duduk tiba-tiba datang bus tingkat. Kami pun menaiki kendaraan tersebut. Keponakan-keponakan saya ceria kembali. Kami keliling kota naik bus tingkat.

Bersama Keluarga

Bersama Keluarga

Saat menjalankan tugas dan mengajak keluarga jalan-jalan, biarkan semua berjalan mengalir. Saya dapat bertugas sekaligus bersenang-senang bersama orang-orang yang sayangi.

Ditulis oleh Kak Ami (Triyami)