Suatu kesempatan langka kami semua: kakak-kakak KB, TK dan SD pergi bersama ke Taman Sringanis di Bogor pada hari Selasa, 10 Maret 2015, setelah jam pulang sekolah. Taman Sringanis terletak di Desa Cimanengah Kelurahan Cipaku, Bogor Selatan. Perjalanan dari Sekolah Tetum Bunaya ke Taman Sringanis menghabiskan waktu kira-kira 1,5 jam, didalam bus kami bermain tebak-tebakan dan juga menjawab kuis seputar tanaman obat yang diberikan kak Wiwik. Yang menjawab dengan benar mendapat hadiah lho.
Kunjungan ini adalah langkah awal dari program kegiatan adik-adik yang bertema “Hidup Sehat Dengan TOGA”. TOGA adalah singkatan dari Tanaman Obat Keluarga. Rincian kegiatan program tersebut adalah sebagai berikut:
– Kunjungan staff sekolah Tetum Bunaya ke Taman Sringanis
– Menanam TOGA dalam kegiatan Pramuka
– Merawat tanaman secara berkala
– Panen
– Praktek membuat jamu
– Membuat buklet TOGA
.
.
.
Sampai di Taman Sringanis kami disambut oleh penerima tamu yang menyuguhkan minuman selamat datang: jamu secang, kudu laos dan mengkudu segar. Taman Sringanis menyimpan kegitu besar kekayaan alam Indonesia, ada 440 jenis tanaman obat disana. Pendirinya adalah Ibu Endah Lasmadiwati yang berniat menyebarkan ilmunya ke masyarakat, agar masyarakat lebih mandiri dalam mengupayakan kesehatan. Ibu Endah mendirikan Taman Sringanis di atas lahan seluas 1000 m2
.
.
.
.
Setelah menikmati minuman selamat datang, kami mendengarkan presentasi Ibu Endah Lasmadiwati tentang tanaman obat selama dua jam. Beberapa tanaman yang beliau berikan sebagai contoh tanaman obat adalah sebagai berikut:
– Mengkudu, yang bermanfaat untuk membantu proses metabolisme tubuh, menguatkan sistem pencernaan dan pernapasan, mencegah penyakit degeneratif organ, meningkatkan kesehatan dan menyegarkan kulit
– Pegagan, bermanfaat untuk menguatkan fungsi ginjal, melancarkan kencing, menurunkan panas, menenangkan, membantu peremajaan sel-sel, menguatkan daya ingat dan penglihatan, menyegarkan kulit dan meningkatkan stamina
– Meniran, bermanfaat untuk menguatkan sistem imun dan menekan reaksi imun yang berlebihan, membantu fungsi organ ginjal dan hati, melancarkan kencing, menurunkan panas, membantu mengatasi radang, pembengkakakn, nyeri persendian, menghambat pertumbuhan viris, bakteri dan jamur
– Temulawak, bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh, mengurangi rasa lelah, menyegarkan kulit, menguatkan pencernaan, mencegah anemia, melancarkan buang air besar, membantu mencegah penularan penyakit, menguatkan organ hati, membersihkan darah, gatalgatal, membantu proses penyembuhan hepatitis, maag, kolesterol dan menenangkan.
.
.
.
.
Selesai presentasi, kami pun menikmati sajian hidangan makan sore yang istimewa, diantaranya:
– Tumis daun mengkudu
– Urap daun sambung nyawa
– Peyek ikan teri
– Tahu tempe goreng
– Sambel kecombrang
– Sambel biasa
– Lalapan
– Ayam bakar
Semuanya enak, dan mempunyai rasa khas Indonesia.
Selanjutnya kami berkeliling melihat berbagai tanaman obat, dan juga berkunjung ke rumah jamu Taman Sringanis yang menjual ratusan jamu dengan berbagai khasiat. Kakak-kakakpun berbelanja disana. Ada yang membeli jamu mengkudu untuk menjaga dayatahan tubuh, ada yang membeli salep mengkudu untuk menghilangkan flek di wajah, ada yang membeli sabun Zaitun untuk menghaluskan kulit, jadi yang dijual disini jamunya dengan berbagai bentuk: ada kapsul, cairan, salep dan sabun.
.
.
.
.
Kunjungan kami ditutup dengan foto bersama, lalu kamipun kembali ke Jakarta.
.
Dikutip dari buklet-buklet yang dibuat oleh Kakak-kakak KB, TK dan SD