Tiba saatnya berkunjung ke rumah teman. Rumah teman yang akan adik-adik kunjungi adalah rumah Farhan. Sebenarnya Farhan sudah tidak sabar menyambut teman-temannya datang. Saat mengenal lokasi rumah teman Farhan terlihat antusias mengenalkan jalan menuju rumahnya, Dhika berkata, “ada anjing loh di sana”.  “Aku juga pernah lihat anjing pas kesana” Dewa pun menegaskan perkataan Dhika. Saat mengenalkan jalan menuju rumah Farhan, Aira berkata, “Itu rumah aku, rumah aku deket sama rumah Farhan.” Adik-adik terlihat tak sabar ingin segera berkunjung.

Hari yang ditunggu-tunggu pun tiba, di awal desember ini adik-adik berkegiatan berkunjung ke rumah teman. Untungnya cuaca hari ini cerah adik-adik berjalan dengan gembira. Sepanjang jalan menuju rumah Farhan kami bernyanyi bersama. Saat di perjalanan Dhika tiba-tiba menjerit, “Ka Tri awas disitu ada anjing, aku takut sama anjing” kata Dhika saat melihat ka Tri berjalan menuju rumah yang ada anjingnya. Adik-adik yang lain pun bertanya dimana anjingnya pada Dhika.

Setelah beberapa saat kami sampai di pintu gerbang komplek rumah Farhan dan disambut oleh Ummi Farhan, Fatih sang adik, dan Pak Satpam yang sedang berjaga. Adik-adik menyapa semuanya dengan mengucapkan ,”Assalamualaikum” adik-adik bersama-sama mengucapkan salam. Ummi yang sedari tadi menunggu menyambut kami dengan gembira. Adik-adik pun di ajak menuju ke rumah Farhan. Sesampainya di sana adik-adik duduk dengan baik dan tenang. Kakak bertanya tentang foto yang di pajang di dinding. Farhan pun bercerita tentang fotonya “Itu foto saat aku di perut, yang ini pas aku baru lahir 1 tahun, ini di perut ummi ada ade bayinya, terakhir ada foto abang sama ade. Disana adik-adik disuguhi kue, adik-adik makan dengan lahapnya. Saat ada yang meminta tambah mereka bertanya satu persatu pada ummi apakah mereka boleh nambah. Ummi pun tersenyum melihat tingkah adik-adik dan mempersilahkan adik-adik untuk mengambil lagi.

img_7969
img_7996-1

img_8000

Tiba saatnya adik-adik untuk pulang, adik-adik bersiap dan membersihkan dahulu sampah yang bekas mereka. Saat pulang ternyata ummi memberikan adik-adik susu untuk diminum di rumah. Hani berkata,” wah susu strawberri yah, aku mau rasa coklat” dengan polosnya Hani meminta rasa coklat. Adik-adik pun kembali dengan gembira, sebelum ke TK adik-adik foto bersama Ummi, Abi, dan adik Farhan. “Hari ini seru yah” kata Fillia pada teman-temannya.

Di perjalanan pulang Danish melihat tiga ekor kucing yang sedang tidur di pinggir jalan, Danish berkata “Kakak itu ada kucing, kucingnya ada tiga”. Sambil melewati kucing itu Danish berjalan lagi. Sepanjang jalan adik-adik menyanyi lagi. Saat tiba di pertigaan Fillia berkata, “eh, eh itu ada anjing”. “aku takut sama anjing” kata Hani. “Adik-adik pun tiba lagi di sekolah dengan gembira, adik-adik tidak mengeluh cape ataupun panas saat berjalan-jalan.