IMG_6652

Agustus Merdeka

Satu bulan sudah Adik-adik berkegiatan di kelas Bumi Benua baik di luar  atau di dalam kelas. Adapun tema pada bulan Agustus ini adalah Aku dan Sekolahku. Tema ini bertepatan dengan bulan pertama Adik-adik mengikuti kegiatan belajar yang padat dari bulan sebelumnya. Karena bulan ini jadwal sekolah sudah kembali normal, yaitu Senin – Kamis (07.30 – 12.30) sedangkan untuk hari Jumat (07.30 – 11.00). Dalam tema Aku dan sekolahku, diharapkan kelas Bumi dapat mengenal lingkungan sekolah, melakukan kegiatan di sekolah, dan mengenal perannya di sekolah.

Kegiatan belajar mengajar di kelas Bumi Benua di mulai dengan pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dengan mengenal ciri-ciri makhluk hidup. Salah satunya adalah bernafas dan menanggapi rangsang. Adik-adik diajak berkeliling mengamati rangsangan dan pernafasan hewan yang ada di sekitar sekolah seperti kaki seribu, ulat, serangga, dan lainnya. Sama halnya dengan Pendidikan Agama Islam, adik-adik mengenal binatang yang ada di dalam surat Al Quran.

Karya IPA Adik "Alat Pernafasan Hewan"

Karya IPA Adik “Alat Pernafasan Hewan”

IMG_8207

Kegiatan Agama “Mencari Binatang dalam Surat Al Quran”

Saat pelajaran Seni Budaya dan Keterampilan (SBK), adik-adik mengenal sekolahnya dengan cara menggambar lingkungan sekolah baik di dalam kelas ataupun di luar kelas. Kemudian setiap adik memberikan apresiasi terhadap karya yang sudah di lakukan. Ketika pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn), Bumi Benua belajar tentang aturan atau norma-norma. Adik-adik mulai belajar norma tertulis dan norma tidak tertulis. Salah satu norma tidak tertulis adalah sopan santun, sedangkan norma tertulis adalah norma hukum.

Kegiatan SBK membuat gambar 2D tema "Aku dan Sekolah"

Kegiatan SBK membuat gambar 2D tema “Aku dan Sekolah”

Untuk pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), adik-adik belajar tentang lingkungan alam dan lingkungan buatan. Adik-adik diajak berkeliling sekolah, mengamati apa saja yang termasuk lingkungan alam. Saat pelajaran Matematika, mereka mengenal garis bilangan. Dari garis bilangan tersebut adik-adik dapat mengurutkan bilangan dari yang terkecil hingga terbesar. Kemudian Adik-adik melakukan aktivitas di rumah untuk membuat timeline tentang kegiatan apa saja yang dilakukan selama seminggu.

SAMSUNG CAMERA PICTURES

Kegiatan Matematika “Garis Bilangan”

Contoh Timeline Adik

Contoh Timeline Adik

Pada saat Olahraga, adik-adik diajak untuk melompot dan berlari. Mulai lompat lurus hingga berlari zig-zag. Sedangkan untuk pelajaran Bahasa Indonesia, adik-adik belajar membuat surat rahasia dan membuat langkah-langkah dalam melakukan sesuatu, seperti membuat resep bekal yang dibawa ke sekolah.

Kegiatan Olahraga

Kegiatan Olahraga

Kegiatan Bahasa Indonesia

Kegiatan Bahasa Indonesia

Selain kegiatan belajar mengajar, ada juga kegiatan Agustus Merdeka… Ya tepat hari Rabu tanggal 17 Agustus 2016 ini kita merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-71. Adik-adik melaksanakan upacara bendera yang bertujuan mengenal nilai-nilai kepemimpinan, menanamkan rasa cinta tanah air, mengapresiasi hari lahir bangsa Indonesia, serta mengenang jasa-jasa pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia. Selain Adik-adik, Orang Tua juga terlibat dalam peringatan Hari Kemerdekaan ini dengan menggunakan seragam batik.

Upacara Kemerdekaan Republik Indonesia

Upacara Kemerdekaan Republik Indonesia

Pada bulan Agustus ini, Sekolah Tetum Bunaya juga mengadakan kegiatan Pustaka Merdeka. Kegiatan ini diadakan dalam rangka peresmian Perpustakaan dengan sistem Otomasi. Jadi Adik-adik atau Kakak-kakak jika ingin meminjam buku atau mencari buku dapat diproses lebih akurat dan cepat karena ada teknologi informasi. Ketika perpustakaan sekolah siap untuk dikunjungi, Bumi Benua antusias. Jadwal pendaftaran keanggotaan untuk kelas Bumi Benua adalah Rabu 31 Agustus 2016. Jika sudah mendaftar, Adik-adik akan mendapatkan kartu anggota, kartu tersebut sudah dilengkapi dengan sistem otomasi sehingga mempermudah adik-adik dalam kunjungan ke perpustakaan.

Adik Mendaftar Sebagai Anggota Perpustakaan

Adik Mendaftar Sebagai Anggota Perpustakaan

IMG_9586

Di Perpustakaan Tetum Bunaya

Semoga di bulan-bulan berikutnya mereka selalu ceria dan bersemangat mengikuti setiap kegiatan

Semangat Bumi Benua!!!

Di tulis oleh Kak Uchi/ Uchi Damaliah