Pada hari Kamis 15 April 2020 telah dilakukan Temu Online Ayah Bunda Kelas Mars. Pertemuan dilakukan melalui aplikasi Zoom, dan merupakan pengganti orientasi tatap muka. Tema pertemuan hari itu adalah “Aku dan Peristiwa Langka” yang bertujuan untuk mencari hikmah dari sebuah peristiwa langka, yaitu Belajar Dari Rumah sebagai bagian dari gerakan isolasi diri untuk mencegah penyebaran virus Corona.

Dari 32 orang tua murid Kelas Mars, hadir 20 ayah dan bunda. Mereka sudah siap sejak sebelum pukul 09.00. Kak Titis bertugas menyapa ayah bunda yang bergabung di chatroom. Kami menunggu sampai pukull 9 sambil mendengarkan dentingan piano yang diperdengarkan oleh Kak Gilang. Kak Adnan bertugas menjadi MC, moderator dan pemimpin doa.

Paparan pertama disampaikan oleh Kak Syaiful yang menyampaikan kegiatan belajar sebelum COVID: